Gyo Karya Junji Ito Diadaptasi Menjadi Anime.
Manga bertema horor karya Junji Ito, Gyo, berdasar majalah Big Comic Spirit milik Shogakukan, akan diadaptasi menjadi animasi. Studio Ufotable bertanggung jawab atas produksinya, dengan Takayuki Hirao (Kara no Kyoukai – The Garden of Sinners episode 5) sebagai sutradara, dan Takuro Takahashi sebagai pendesain karakter. Kabarnya anime ini akan berdurasi 60 menit.
OAD Spesial Anime Sayonara Zetsubou Sensei.
King Record mengumumkan bahwa anime Sayonara Zetsubou Sensei yang diangkat dari manga karya Kumeta Kouji dengan judul yang sama, akan mendapat "episode spesial super langka" yang hanya bisa didapat dengan cara tertentu.
Syarat yang harus ditempuh adalah pembeli harus membeli Sayonara Zetsubou Sensei box set yang akan rilis tanggal 23 Maret 2011, lalu Zoku Sayonara Zetsubou Sensei box set pada tanggal 25 Maret 2011, dan Zan Sayonara Zetsubou Sensei box set pada 27 Juli 2011. Pembeli kemudian harus mengirimkan bukti pembayaran sebelum 31 Agustus untuk memperoleh DVD berisi anime spesial pada bulan Oktober.
Majalah Manga Time Kirara milik Houbunsha edisi bulan April mengumumkan bahwa manga K-ON! karya kakifly yang seharusnya telah berakhir akan mendapatkan lanjutan. Kali ini K-ON! mendapatkan 2 sekuel, dimana pada tanggal 9 Mei Manga Time Kirara akan melanjutkan kisah Yui dan kawan-kawan dengan kehidupan universitas mereka, dan pada tanggal 28 April Majalah Manga Time Kirara Carat akan melanjutkan kisah Azusa, Ui, dan Jun dengan kehidupan SMA mereka.
Manga Usagi Drop Akan Berakhir Pada Bulan April.
Berdasar pengumuman majalah Feel Young magazine edisi bulan April, manga Usagi Drop karya Unita Yumi akan berakhir pada tanggal 8 April mendatang. Manga yang berkisah tentang Kawachi Daikichi dan seorang anak bernama Kaga Rin ini akan mendapat adaptasi anime yang akan tayang pada bulan Juli mendatang. Manga ini juga akan mendapatkan adaptasi drama mulai 20 Agustus 2011.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar